Mobil Honda Brio F1416 UZ Diduga Teroris |
BeritaDunia118 - Dataseman Khusus Antiteror atau Densus88 menembak mati empat orang yang diduga teroris di Terminal Pasirhayam, Desa Sirnagalih, Kecamatan Cilaku, Cianjur, Jawa Barat, Minggu (13/05/2018).
Keempat orang tersebut diduga teroris menggunakan mobil Honda Brio berwarna perak dengan nomor polisi F 1614 UZ yang telah diikuti oleh petugas dari daerah Sukabumi. Saat memasuki daerah Cianjur, tepatnya di perempat Terminal Pasirhayam, keempat orang diduga teroris tersebut mengetahui sedang diikuti oleh petugas dan mencoba untuk melarikan diri.
Petugas Densus88 pun mengetahui bahwa keberadaan mereka sudah di ketahui oleh terduga teroris tersebut, dan pengejaran pun langsung dilakukan. Saat memberhentikan mobil tersebut, keempat terduga teroris tersebut langsung menodongkan senjata api yang sudah mereka siapkan.
Keempat terduga teroris pun terpaksa ditembak mati oleh petugas karena melakukan pelawanan saat akan di lakukan penangkapan. Petugas juga mengamankan barang bukti yang diduga akan melakukan asksi nya saat menjelang pelaksanaan Ramadan dan Idul Firi.
Adapun barang bukti yang di amankan petugas yaitu, satu unit mobil Honda Brio, dua buah senjata api jenis rovelver, tiga buah tas yang berisi bahan peledak, dan beberapa barang bukti lainnya.
Sampai saat ini, Kapolres Cianjur dan anggota Densus88 melakukan pemburuan pelaku teroris lainnya, sedangkan jenazah terduga teroris yang ditembak mati petugas dibawa ke Rumah Sakit Polri, Kramatjati, Jakarta Timur untuk di lakukan otopsi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar