Breaking

Selasa, 15 Mei 2018

Pemain Arsenal Menyesal di Perpisahan Wenger, Karena Gagal Mempersembahkan Trofi




BeritaDunia118 - Langkah Arsenal di Liga Europa musim ini harus terhenti di hadapan Atletico Madrid di semifinal. Hal itu berarti mereka gagal meraih satu trofi pun musim ini, yang juga musim terakhir Arsene Wenger.

Penyesalan tersebut ternyata masih kuat membayangi skuat Arsenal. Sebab, menurut Petr Cech, seluruh pemain sudah berkomitmen dan berusaha semaksimal mungkin untuk mempersembahkan satu trofi terakhir sebagai pengantar kepergian sang pelatih yang sudah 22 tahun mengabdi.

Dia pun menyebut bahwa sejak saat itu hingga hari ini, atmosfer di Arsenal diliputi awan emosional yang menandai akhir sebuah era. Dan hal itu belum pernah terjadi selama 22 tahun sebelumnya.

"Seluruh pihak yang terkait dengan Arsenal sudah merasakan tekanan emosional. Ini adalah akhir dari sebuah era. Hal yang belum pernah terjadi di Arsenal selama 22 tahun jadi ini adalah hal yang baru untuk Arsenal," ungkap Cech dinukil dari fourfourtwo.

"Beberapa minggu terakhir ini berjalan sedikit aneh karena anda tahu pelatih akan pergi dan kami mencoba melakukan semuanya untuk mengantar kepergiannya sebaik mungkin, yang sayangnya tidak terjadi di semifinal Liga Europa."

Sementara itu, soal pengganti Arsene Wenger, sudah tersebar rumor beberapa nama pelatih kawakan seperti Massimiliano Allegri dan Luis Enrique. Tapi dalam sepekan terakhir ini, muncul nama Julian Nagelsmann di daftar tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Adbox